Membaca adalah salah satu hal yang menjadi
pilihan sebagian orang sebagai salah satu hobi yang digemari. Tak terkecuali,
bagi diri saya juga. Sejak dahulu, membaca merupakan kegiatan yang sulit di
hindarkan. Perpustakaan menjadi salah satu tempat favorit yang harus
dikunjungi.
Nah, banyak sekali yang mengaku suka dan
hobi membaca. Namun, sudah banyak pula kah yang mengetahui apa manfaat dari
membaca?
Mari kita lanjutkan perbincangan ini.
Sebenarnya, membaca itu adalah aktivitas
yang sangat berguna bagi setiap orang. Hanya saja, terkadang apa yang kita baca
tidak selesai dan hanya berhenti di tengah jalan saja. Sebagai contoh, ketika
kita sudah bertekad membaca sebuah buku maka kita akan berusaha
menyelesaikannya. Namun, ketika sudah banyak lembaran buku yang dibaca, maka
semangat itu terkadang hilang dan tak jadilah menyelesaikan buku itu. Belum
lagi, ditambah aktivitas menumpuk yang harus dihadapinya setiap hari. Bisa
jadi, tak ada waktu yang tersisa untuk sekedar membaca.
Padahal, membaca adalah perintah pertama
yang termaktub dalam kitab suci Al Qur'an.
"Bacalah dengan menyebut nama
Tuhanmu."
(QS. Al Alaq Ayat 01)
(QS. Al Alaq Ayat 01)
Itulah mengapa, seorang mukmin haruslah
menyempatkan waktunya untuk sekadar membaca beberapa lembar dari buku yang
bermanfaat baginya.
Untuk membaca Al Qur'an, memang sudah Allah
wajibkan bagi seorang muslim.
Jika ditambah dengan membaca buku yang
bermanfaat baginya, maka itu lebih baik lagi.
Membaca itu, tak harus dilakukan di
perpustakaan saja. Membaca itu bisa kita lakukan di mana pun dan kapanpun.
Selama ada waktu luang, itulah waktu yang tepat untuk membaca. Dan juga, apapun
bisa kita baca. Yang penting di dalamnya terselip manfaat bagi kehidupan kita.
Di dunia ini serta di akhirat kelak.
Guru saya pernah berpesan, "Setiap
hari, kita harus membaca, Mas. Bahkan dari potongan koran sekalipun."
"Dari potongan koran, Ustadz?"
tanyaku.
"Ya, meskipun dari potongan koran kita
masih tetap bisa mendapatkan ilmu."
Saya pun teringat sebuah ungkapan yang
mengatakan, "Membaca adalah jendela dunia." Ya, dengan membaca kita
bisa mengetahui apa saja yang ada di dunia ini.
Namun, perlu diingat bahwa kita perlu
memperhatikan buku ataupun tulisan yang kita baca. Bacalah yang bermanfaat.
Marilah kita mulai membaca, dan mulai
membuka jendela dunia.
***
#TeruslahMenjadiPembelajar
0 komentar:
Posting Komentar